???? WASPADA PENIPUAN! ????
Kami dari Kementerian Investasi dan Hilirisasi/BKPM mengimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati terhadap penipuan yang mengatasnamakan Kementerian Investasi atau OSS (Online Single Submission).
Ciri-ciri penipuan yang perlu Anda waspadai:
❌ Meminta transfer uang dengan alasan biaya layanan perizinan.
❌ Menawarkan percepatan proses perizinan dengan pembayaran tertentu.
❌ Meminta data pribadi sensitif seperti nomor rekening atau dokumen penting melalui WhatsApp/telepon.
Ingat!
Kementerian Investasi dan Hilirisasi/BKPM tidak pernah meminta pembayaran di luar sistem OSS.
???? Tetaplah waspada dan segera laporkan jika Anda mencurigai penipuan semacam ini.
Terima kasih atas perhatian Anda,
Kementerian Investasi dan Hilirisasi/BKPM